Senin, 23 Juli 2012

MUSDA ke-5 SEKBER PMVBI Jawa Barat dan Pelantikan Ketua PMVSAG

Pada tanggal 28 - 29 April 2012, tepatnya pada hari sabtu dan minggu, Vihara Surya Adhi Guna Rengasdengklok mengadakan Musyawarah Daerah (MUSDA)  ke-5  dengan tema “Meningkatkan wawasan dan kualitas PMV/C/B Jawa Barat sebagai akar kekuatan Sekber PMVBI (Pemuda Buddhayana) Jawa Barat menuju konstribusi organisasi yang lebih nyata dan membumi.”

Pada pukul 13.00 – 15.00, para peserta MUSDA mulai berdatangan di Vihara Surya Adhi Guna. PMV yang pertama tiba adalah PMV Dhanagun. PMV yang telah tiba dipersilahkan untuk beristirahat sejenak selagi  menunggu PMV yang lain datang. Setelah smua PMV hadir, pembukaan MUSDA pun dimulai. Acara diawali dengan sambutan – sambutan dari para ketua. Sekitar pukul 16.00, kami dipersilahkan bersih diri dan makan. Lalu pada pukul 18.00 kami melaksanakan kebaktian dan dikusi dhamma. Setelah itu, siding pertama pun dimulai. Siding dibuka dengan penetapan tata tetib dan pemilihan pimpinan sidang, dan terpilihlah saudara Alfons, Yanto, Sidhi, Derry, dan Ferdi sebagai pimpinan sidang.


Acara dilanjutkan dengan sidang peripurna II yang berisi penyerahan laporan pertanggungjawaban ketua SEKBER PMVBI Jawa Barat periode 2009 – 2011 yaitu saudari Ivana Miharja. Setelah itu acara dilanjutkan dengan istirahat.
Pada hari Minggu pukul 5.00, semua peserta MUSDA bangun dan merapihkan kasur di Dharmmasala. Pada pukul 5.30 saatnya bersih diri dan sarapan pagi, dan acara di lanjutkan dengan kebaktian pagi. Pada pukul 08.30 sidang ke II dilanjutkan. Sidang ini berisi tentang pandangan” dari setiap vihara mengenai kinerja masa jabatan saudari Ivana Miharja. Setelah itu dilanjutkan dengan sidang ke III yang berisi peenegasan penghapusan wadah fungsional FKDMBI dan IPMKBI Jawa Barat. Selain itu, sidang ke III juga membahas tentang pembagian program kerja dan iuran anggota SEKBER PMVBI periode 2012 – 2014.
Setelah itu acara dilanjutkan dengan kampanye dari calon ketua SEKBER PMVBI Jawa Barat masa jabatan 2012 – 2014 yaitu saudara Friski, Sidhi, Alfons, Yanto dan Ferdi. Pada pukul 12.00 acara di lanjutkan dengan makan siang. Setelah makan siang, sidang dilanjutkan dengan pemilihan ketua SEKBER PMVBI periode 2012 – 2014, dan terpilih lah saudara Friski sebagai ketua SEKBER PMVBI Jawa Barat periode 2012 – 2014, saudara Sidhi sebagai wakil ketua 1, dan saudara Alfons sebagai wakil ketua 2. Sesudah itu acara dilanjutkan dengan persembahan lagu dari para panitia MUSDA ke 5 dan Pelantikan Saudara Wirya Samatha Priatna sebagai ketua PMV Surya Adhi Guna masa bhakti 2012-2013.(Tri-MedkomPMVSAG)


Tidak ada komentar :

Posting Komentar